Welcome To The Blog Lamongan

Persela Siap Beri Kejutan di Piala Gubernur

16 Des 20130 komentar

Blog Lamongan - Sembilan tim akan bentrok di Piala Gubernur 2013. Masing-masing tim sudah melakukan persiapan matang dan lumayan panjang. Hal ini berbeda dengan Persela Lamongan yang melakukan persiapan seadaanya dan sangat singkat. Persela baru melakukan latihan perdana pada 4 Desember 2013 silam.

Namun, meskipun demikian, Laskar Joko Tingkir siap memberikan kejutan di Piala Gubernur ini. Persiapan yang singkat dan mendadak ini tak menyurutkan ambisi Persela untuk mempertahankan gelar juara di turnamen ini.

Di laga perdana, Persela akan menjamu Persegres Gresik United di Stadion Surajaya Lamongan, Senin (16/12/2013).

    “Persiapan Persegres lebih lama ketimbang Persela. Namun, kami yakin, Persela bisa berbuat banyak di Piala Gubernur tahun ini. Kami siap memberikan kejutan,” tegas Didik Ludiyanto, asisten pelatih Persela, Minggu (15/12/2013).

Meskipun belum mengontrak satu pemain pun, Persela akan mengandalkan pilar-pilarnya yang membela Persela di musim lalu. Sebut saja kiper Khoirul Huda, pemain Timnas senior ini akan diplot menjaga gawang Persela dan memimpin rekan-rekan setimnya.

    “Selain Huda, kami masih punya Taufiq Kasrun di lini belakang, Zaenal Arifin di lini tengah, serta kejutan di lini depan yang akan diisi striker asing. Pablo Azcurra (Argentina) juga akan dimainkan sebagai playmaker,” papar Didik.

Terkait tiga punggawa Persela yang kini berseragam Persegres; Jimmy Suparno, Dedi Indra, dan Fajar Handika, Persela tidak seberapa merisaukannya. Sebaliknya, hal ini justru membuat Persela memiliki keuntungan.

    “Kami sudah paham dengan tipikal Jimmy, Dedi, dan Fajar. Pemahaman inilah yang kami jadikan keuntungan untuk memetakan kekuatan Persegres,” kata Didik.

Demi memetik hasil maksimal di laga perdana melawan Persegres, Laskar Joko Tingkir membiasakan diri dengan suasana malam hari. Pasalnya, laga ini akan dilakukan malam hari.

    “Kami latihan malam hari, hal ini untuk adaptasi dengan suasana pertandingan di malam hari,” imbuh Didik.

Source: Surya Online
Share this article :
Loading...

Posting Komentar

Kebijakan berkomentar akan dihapus, jika tidak sesuai dengan aturan-aturan dibawah ini, Demi kenyamanan kita bersama :

» Menggunakan bahasa yang tidak sopan (Sara, Pornografi, Menyinggung atau Berkata Kasa)
» Duplikat komentar
» Komentar menautkan link secara langsung
» Komentar tidak berkaitan dengan artikel
» Judul Komentar Berupa Promosi

Terima Kasih Atas Komennya dan Komentarnya

 
Support : Blog Lamongan | Creating Website | Mas Template | Pusat Tutorial
Copyright © 2011. Blog Lamongan - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modify by Blog Lamongan
Proudly powered by Blogger